Postingan Bebas tapi Tidak Sebebas-Bebasnya

Ketombe, Si kerak yang Meresahkan

Ketombe, Si kerak yang Meresahkan

Hai sobat flatulence. Gimana kabar hari ini ? Mudah-mudahan masih dalam lindungan TYME ya.
Kali ini Mr. Kentut bakalan membagikan informasi masalah "Ketombe" yang tentunya membuat siapa saja akan menjadi geram dan risih. Simak ya, sob penjelasannya. Bekicot !!

Ketombe seperti diketahui banyak orang merupakan serpihan atau seperti sisik putih yang melekat di rambut dan menempel di bahu bahkan di baju. Ketombe adalah infeksi jamur superfisial dan dapat menyebar dengan berbagi sisir, namun perlu sobat flatulence ketahui bahwa ketombe tidak dapat menyebar jika sobat hanya duduk disebelah orang yang berketombe. Dugaan akan penyebab munculnya ketombe sering dikaitkan dengan terlalu sering menggunakan shampo atau kulit kepala yang kering bahkan kebersihan yang kurang. Meski pendapat tersebut tidak disalahkan, namun secara medis penyebab ketombe adalah jamur yang bernama Pityrosporum Ovale (P. Ovale) dan jamur ini dalam keadaan normal terdapat pada kulit kepala semua orang.
Dalam jumlah yang sedikit, jamur ini tidak menyebabkan kerugian yang berarti, namun apabila ada faktor-faktor pencetus yang dapat meningkatkan produksi minyak dirambut kepala dan meningkatkan perkembangbiakan flora normal dikepala (P.ovale), maka akan menyebabkan gatal pada kulit kepala dan mempercepat kerontokan sel kulit yang lama sehingga muncullah yang namanya ketombe.

Apa ya penyebab munculnya ketombe ?

Secara umum faktor-faktor pencetus munculnya ketombe adalah sebagai berikut :

Ketombe dilihat dari Mikroskop
1. Ras tertentu yang memiliki sifat kulit berminyak;
2. Diet makanan yang berlemak tinggi;
3. Iklim, cuaca yang panas sehingga merangsang produksi kelenjar minyak berlebihan dikulit kepala;
4. Stres psikis yang berkepanjangan;
5. Usia tertentu (3-40 tahun);
6. Obat-obatan yang menyebabkan stimulasi kelenjar minyak;
7. Kesehatan kulit yang buruk;
8. Penyakit sistemik kronik; dan
9. Obat-obatan yang menurunkan daya tahan tubuh.

Selain faktor diatas, ada juga faktor dari kesalahan kita sendiri sehingga dapat menyebabkan rambut berketombe. Apa saja ya ? Nih dia, sob.

1. Menggaruk kepala

Timbulnya ketombe sering dibarengi dengan kulit kepala yang gatal. Menggosok atau menggaruk rambut mungkin dirasa dapat mengurangi serpihan ketombe dan rasa gatal, tapi itu justru memperparah. Ketombe pada dasarnya merupakan sel-sel kulit mati yang terangkat karena kulit kepala bermasalah. Kebiasaan menggaruk kepala hanya akan membuat serpihan kulit matinya terangkat dan semakin terlihat.

2. Mencuci rambut berlebihan

Beberapa orang menganggap mencuci rambut dengan banyak shampo dan menggaruk-garuk kulit kepala dapat menghilangkan ketombe. Salah itu, sob. Ketombe terjadi bukan karena rambut atau kulit kepala sobat flatulence kotor, tapi bisa terjadi karena mungkin sobat menggunakan produk rambut yang salah, sehingga kulit kepala terkelupas. Mencuci rambut terlalu sering dan berlebihan justru bisa membuat kulit kepala menjadi lebih sensitif dan meradang. Daripada terus menerus mencucinya, lebih baik gunakan shampo khusus rambut berketombe dengan pH netral yang berguna mengembalikan asam basa kulit kepala sobat flatulence yang dikerundungi oleh ketombe.

3. Melembapkan rambut

Sobat flatulence mungkin berpikir bahwa salah satu penyebab rambut berketombe adalah karena kulit kepala yang kering. Oleh sebab itu, sobat pun mengoleskan minyak esensial atau pelembap. Mungkin cara itu bisa mengatasi masalah, tapi hasilnya hanya bersifat sementara. Menurut Amy J. McMichael, ahli dermatologi dari Amerika, ketombe sebenarnya merupakan penyakit inflamasi kulit kepala yang tidak berhubungan dengan kekeringan.

4. Menggunakan shampo yang salah

Salah satu kandungan shampo yang sebaiknya dihindari adalah Sodium Lauryl Sulfate (SLS). Kandungan tersebut berguna membuat shampo menghasilkan banyak busa dan menghilangkan minyak pada kulit kepala sobat. Sayangnya, minyak tersebut merupakan pelembap alami yang membantu mencegah timbulnya jamur pada kulit kepala. Menurut pakar, SLS juga dapat menyebabkan iritasi. Sebaiknya, cari shampo organik atau shampo yang mengandung bahan efektif untuk mengurangi ketombe seperti shampo yang mengandung Selenium Disulphide, Piroctone Olamine, Salicylic Acid, Ceramides, Seng, Selenium dan Vitamin PP.

Terus bagaimana cara mengatasi ketombe ya, sob ?

Setelah mengetahui penyebab rambut kita bisa berketombe, kali ini Mr. Kentut bakalan membagikan tips cara mengurangi, bahkan menghilangkan ketobe.

Cara mengatasi rambut berketombe secara alami adalah sebagai berikut :

1. Mengatasi rambut berketombe dengan lidah buaya

Caranya: Belah lidah buaya menjadi dua bagian dan gosok-gosokkan lidah buaya ke kulit kepala. Biarkan selama 15 menit, lalu keramas hingga bersih lalu ulangi beberapa kali hingga ketombe lenyap dari muka bumi ini.

2. Mengatasi rambut berketombe dengan mengkudu

Caranya: Siapkan 2-3 buah mengkudu matang dan parut serta beri sedikit air dalam wadah, campur rata. Oleskan ke kulit kepala sambil dipijat lembut, lalu biarkan 10-15 dan cuci bersih. Lakukan 2-3 kali seminggu hingga gatal dan ketombe hilang.

3. Mengatasi rambut berketombe dengan cuka

Caranya: Campur cuka dengan sedikit air lalu oleskan ke kulit kepala sebelum tidur, lilit dengan handuk. Keramaslah esok paginya. Kandungan kalium dan enzim yang terdapat pada cuka dapat mengurangi ketombe dan kepala yang gatal.

4. Mengatasi rambut berketombe dengan jeruk nipis

Caranya: Setelah keramas, oleskan perasan air jeruk nipis ke kepala lalu dipijat lembut, lalu biarkan selama 30 menit. Bilas hingga bersih. Air perasan jeruk nipis dapat mengurangi gatal akibat munculnya ketombe dan menghilangkan ketombe.

5. Mengatasi rambut berketombe dengan kunyit

Caranya: Siapkan kunyit kira-kira dua buah jari tangan, bersihkan kulitnya lalu parut dan peras airnya. Oleskan ke kepala sambil dipijat, biarkan 15-30 menit kemudian cuci bersih dengan air dingin. Ulangi beberapa kali hingga ketombe hilang.

6. Mengatasi rambut berketombe dengan minyak kelapa

Caranya : Oleskan minyak kelapa ke kepala sambil dipijat lalu biarkan 15-30 menit. Keramas hingga bersih.

7. Mengatasi rambut berketombe dengan pandan

Caranya: Gilinglah pandan sampai halus, tambahkan air, peras dan saring. Siramkan air perasan pandan ini ke rambut, biarkan mengering sekitar setengah sampai satu jam, lalu bilas air bersih.

8. Mengatasi rambut berketombe dengan soda kue

Caranya: Ambil segenggam soda kue kemudian ratakan pada kulit kepala, bilas sampai bersih. Awalnya rambut mungkin akan sedikit kering, tapi cara ini akan membuat kulit kepala sobat flatulence memproduksi minyak secara alami sehingga membuat rambut lembut dan ketombe hilang.

9. Mengatasi rambut berketombe dengan nanas

Caranya: Kupas kulit nanas yang sudah matang, lalu parut. Gosokkan parutan nanas tersebut pada kulit kepala yang berketombe, diamkan semalaman, bilas rambut pada pagi hari. Lakukan setiap malam sampai ketombe hilang. Zat bromelain pada nanas berkhasiat untuk membuang jaringan kulit tidak sehat termasuk ketombe.


Selain dengan cara tersebut diatas, ada hal-hal yang mesti diperhatikan saat sobat flatulence ingin menghilangkan ketombe di kepala. Ini dia, sob penjelasannya.

Secara garis besarnya pengobatan ketombe mesti diperhatikan hal-hal dibawah ini:

1. Ketahui terlebih dahulu penyebab ketombe pada diri sobat. Apakah sobat sedang stres atau tidak cocok dengan shampo atau kosmetik rambut, alkohol, rokok dan kopi. Mulailah untuk melakukan kebiasaan hidup sehat.
2. Penggunaan shampo anti ketombe namun mesti disesuaikan dengan rambut sobat ya. Banyak jenis shampo anti ketombe yang ada dipasaran mulai dari shampo Sulfur, Ter, ZPT, Selenium, Medicated, Ketokonazole yang tentunya memiliki fungsi berbeda.
3. Jika terapi diatas tidak teratasi, sebaiknya konsultasikan ke dokter kulit sehingga terapi lebih spesifik.
4. Untuk mencegah agar ketombe tidak kembali lagi, kesehatan rambut perlu dijaga dengan baik. Selain itu, diet teratur, istirahat dan rekreasi yang cukup, serta mengurangi rokok dan minuman keras dapat membantu mencegah ketombe juga sob.

Tambahan sedikit nih, sob. Dalam perawatan, perlu diperhatikan untuk melakukan keramas yang baik, yaitu dengan memijat kulit kepala alias tidak menggaruknya dengan menggunakan shampo antidandruff (dikombinasikan dengan sampo yang sudah biasa dipakai).

Gimana, sob ? Makin tahu kan penyebab dan menghilangkan ketombe ? Yang belum tahu jadi tahu, yang sudah tahu jadi makin tahu. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya, sob. Jinnye orang Parit Lintang "SAY NO TO KETOMBE."


share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Unknown, Published at 9:53 PM and have 2 comments

2 comments:

  1. Sifilis atau raja singa adalah infeksi yang disebabkan oleh bakteri bernama Treponema pallidum. Sifilis adalah salah satu infeksi menular seksual (IMS). Umumnya, infeksi ini menyebar melalui hubungan seksual dengan orang yang terinfeksi. Selain melalui hubungan intim, bakteri penyebab sifilis juga bisa menyebar melalui pajanan cairan tubuh penderitanya, misalnya melalui darah.

    Jika Anda memiliki pertanyaan seputar penyakit kelamin yang anda rasakan, jangan ragu untuk bertanya pada kami karena isi konsultasi aman terjaga, privasi pasien terlindugi, dan anda bisa tenang berkonsultasi langsung dengan kami. Anda dapat menghubungi hotline di (021)-62303060 untuk berbicara dengan ahli Klinik Apollo, atau klik website bawah ini untuk berkonsultasi dengan ahli klinik Apollo.

    ReplyDelete
  2. Menangkan Jutaan Rupiah dan Dapatkan Jackpot Hingga Puluhan Juta Dengan Bermain di www(.)SmsQQ(.)com

    Kelebihan dari Agen Judi Online SmsQQ :
    -Situs Aman dan Terpercaya.
    - Minimal Deposit Hanya Rp.10.000
    - Proses Setor Dana & Tarik Dana Akan Diproses Dengan Cepat (Jika Tidak Ada Gangguan).
    - Bonus Turnover 0.3%-0.5% (Disetiap Harinya)
    - Bonus Refferal 20% (Seumur Hidup)
    -Pelayanan Ramah dan Sopan.Customer Service Online 24 Jam.
    - 4 Bank Lokal Tersedia : BCA-MANDIRI-BNI-BRI

    8 Permainan Dalam 1 ID :
    Poker - BandarQ - DominoQQ - Capsa Susun - AduQ - Sakong - Bandar Poker - Bandar66

    Info Lebih Lanjut Hubungi Kami di :
    BBM: 2AD05265
    WA: +855968010699
    Skype: smsqqcom@gmail.com

    ReplyDelete